Minggu, 29 Januari 2017

Belajar Cara Berternak Ayam Petelur – Peluang Usaha Ternak

Pelajari cara ternak ayam petelur dan semua hal yang berhubungan tentang ayam petelur di sini secara lengkap. Peluang usaha yang mungkin cocok untuk Anda lakukan dan jalani. Anda bisa menjadikan ini sabagai salah satu usaha rumahan. Dan sesuai dengan tema tersebut maka yang akan dibahas dihalaman ini adalah cara beternak ayam petelur rumahan dan segala sesuatu yang berhubungan dengannya.

Telur ayam adalah salah satu sumber protein yang sangat baik untuk dikonsumsi sehari-hari, usaha bisnis telur ayam juga menjanjikan dan tingkat permintaan perharinya sangat tinggi. Telur ayam sangat praktis disajikan untuk menjadi lauk makan seperti dengan cara digoreng atau direbut saja sudah bisa dimakan. Tingginya tingkat permintaan kebutuhan telur adalah tantangan bagi peternakan peternakan ayam petelur dan para pelaku ternak ayam petelur sebagai penghasil untuk bisa menyuplai dan mencukupi kebutuhan tersebut.

Bagi yang baru tertarik dengan bisnis ternak ayam petelur, Anda juga bisa segera memulainya sekarang. Tetapi apakah Anda sudah mengerti tentang cara-cara pemeliharaan dan budidaya ayam petelur yang baik dan benar?. Fokus pada peluang usaha ternak ayam petelur sesuai ke tema yang sedang dibahas yaitu cara ternak ayam petelur. Menyiapkan sendiri sebuah sebuah peternakan ayam petelur bisa dilakukan dengan syarat memahami ilmu dan tata cara dalam budidaya ayam petelur ini.
Belajar Cara Ternak Ayam Petelur
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memulai memelihara ayam petelur, setidaknya kita harus punya bagian bagian pentingnya untuk melancarkan usaha bisnis ayam petelur tersebut.

Kandang Ayam Petelur

pembuatan kandang ayam petelur, bentuk kandang ayam petelur, gambar kandang ayam petelur, seputar kandang ayam petelur
Langkah awal dari budidaya ayam petelur tentu saja adalah mempersiapkan sebuah tempat yang akan dijadikan tempat ayam-ayam berada nantinya. Kita membutuhkan sebuah kandang untuk ayam ayam, jadi yang paling awal adalah siapkan terlebih dahulu kandang ayam petelur.
Sebuah kandang ayam petelur akan dilengkapi dengan berbagai hal pendukung yang dipakai untuk memudahkan segala aktifitas pemilik saat mengurusi dan untuk memanen telur telur ayam tersebut nanti.
Apa saja peralatan atau kelengkapan kandang ayam petelur yang perlu disiapkan? Karena usaha Anda ini berorientasi bisnis maka yang pasti Anda ingin keuntungan yang banyak dan besar dari usaha bisnis ayam petelur ini bukan? Jadi mempersiapkan segala sesuatu yang akan digunakan adalah hal yang wajib di perhatikan.
Pembuatan kandang ayam yang bagus khusus untuk ayam petelur adalah memperhatikan agar memudahkan proses pengumpulan telur dan pembuangan kotoran. Dan jenis kandang yang paling cocok adalah kandang ayam dengan sistem panggung.
Untuk para peternak pemula dan dengan modal awal yang tidak besar maka pembuatan kandang ayam juga harus disesuaikan, cara tersebut contohnya adalah dengan membuat kandang ayam sendiri dengan menggunakan bahan bahan utama seperti bambu dan kayu. Bentuk kandang yang bisa dibuat kurang lebih seperti dibawah ini. Bisa hanya menggunakan satu tingkat saja atau beberapa tingkat. Kandang ayam jenis ini disebut Kandang Battery atau Kandang Batere.
Kandang Battery / Kandang Batere

http://wetoostudio.com/belajar-cara-berternak-ayam-petelur-peluang-usaha-ternak/

Artikel Terkait

Oldest Page